Selasa, 10 September 2013

Pengertian OpenOffice

Pengertian OpenOffice

OpenOffice adalah sebuah paket aplikasi yang diperuntukkan untuk pekerjaan kantor seperti penulisan surat, penggunaan spreadsheet, presentasi dan lain-lain. OpenOffice adalah aplikasi berkode sumber terbuka, artinya semua orang yang memiliki kemampuan dapat mengembangkan aplikasi ini sesuai dengan yang ia inginkan dengan syarat tidak menghapus credit atau penghargaan pada orang-orang yang berjasa pada pengembangan OpenOffice sebelumnya. Paket aplikasi ini dapat diperoleh gratis di website openoffice.org, yang terdiri dari komponen pengolah kata (word prosessor), lembar kerja (spreadsheet), presentasi, ilustrasi vektor dan gudang data atau database. OpenOffice ditujukan sebagai pengganti dari Microsoft Office yang berlisensi amat mahal. Open Office dapat dijalankan dari berbagai platform sistem operasi seperti Windows, Solaris, Linux dan Mac. OpenOffice mendukung format standar dokumen terbuka dengan ekstensi .odt yang dapat dipertukarkan dengan bebas.
pengertian open office
OpenOffice adalah bukan paket aplikasi yang pertama karena sebenarnya OpenOffice dikembangkan dari kode sumber StarOffice, yang merupakan office suite yang dikembangkan oleh StarDivision yang pada akhirnya diakusisi oleh Sun Microsystems pada Agustus 1999. Pada Juli 2000, kode sumber StarOffice dilepas sebagai proyek sumber terbuka oleh Sun, dengan tujuan untuk mengimbangi pasar pengguna Microsoft Office dengan menyediakan aplikasi yang berbiaya rendah namun berkualitas tinggi. Proyeknya dikatakan sebagai OpenOffice, namun untuk rilis resminya tidak menggunakan nama yang sama karena hal ini adalah nama sebuah merk dagang yang dimiliki kelompok lain sehingga mereka mengambil OpenOffice.org sebagai nama resminya.
Komponen dalam OpenOffice.org adalah :
  1. OpenOffice.org Writer, adalah aplikasi perkantoran yang digunakan untuk mengolah huruf dan kata. Aplikasi yang ini sama seperti Microsoft Word pada Microsoft Office. Berguna untuk membuat dokumen tulisan, misal surat, buku, laporan, dll. Dokumen yang ada dapat disimpan dengan format yang bisa dibaca oleh Microsoft Word.
  2. OpenOffice.org Calc, adalah aplikasi perkantoran berupa spreadsheet yang lengkap, sama seperti Microsoft Excell pada Microsoft Office namun memiliki beberapa perbedaan kecil. Dokumen yang dibuat dapat disimpan dengan format yang bisa dibaca oleh Microsoft Excell.
  3. OpenOffice.org Impress, adalah aplikasi yang digunakan untuk membuat presentasi sebagaimana Microsoft PowerPoint pada Microsoft Office. Dokumen yang dibuat dapat dibaca oleh pengguna Microsoft PowerPoint.
  4. OpenOffice.org Draw, adalah aplikasi yang digunakan untuk menggambar dan dilengkapi dengan tool dalam membuat 3D, membuat efek kewarnaan, dll. Program ini hampir sama dengan Microsoft Visio pada Microsoft Office. Selain itu aplikasi ini memberikan sedikit fungsi dasar yang ada pada CorelDraw.
  5. OpenOffice.org Math, adalah aplikasi yang digunakan untuk menulis formula (rumus matematika), seperti halnya Microsoft Equation Editor pada Microsoft Office.
  6. OpenOffice.org Base, adalah aplikasi yang digunakan untuk membuat database, seperti halnya Microsoft Access pada Microsoft Office. Database yang digunakan dapat dibaca oleh aplikasi Microsoft Access.
Demikian adalah pengertian OpenOffice dan juga bagian-bagiannya. Semoga anda dapat mengenal perangkat lunak gratis ini lebih mendalam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar